Jum'at...telah Allah janjikan penuh keberkahan pada harimu...membawa
cahaya matahari yang penuh berkah yang membias hingga permukaan langit dan
bumi.
Rasulullah Sallallahu 'alaihi wassalam bersabda, “Sebaik-baik hari yang terbit padanya matahari ialah hari Jum'at. Pada hari Jum'at, dijadikan Adam as. Pada hari jum'at pula Adam as. dimasukkan ke dalam surga, diturunkan ke bumi, diterima taubatnya, adam as. meninggal dan pada hari Jum'at itu berdirinya qiamat. Adalah hari Jum'at itu pada sisi Allah SWT merupakan hari keutamaan. Begitulah hari Jum'at dinamakan oleh para malaikat di langit, yaitu: hari memandang ke Allah Ta’ala dalam di surga"
Rasulullah Sallallahu 'alaihi wassalam bersabda, “Sebaik-baik hari yang terbit padanya matahari ialah hari Jum'at. Pada hari Jum'at, dijadikan Adam as. Pada hari jum'at pula Adam as. dimasukkan ke dalam surga, diturunkan ke bumi, diterima taubatnya, adam as. meninggal dan pada hari Jum'at itu berdirinya qiamat. Adalah hari Jum'at itu pada sisi Allah SWT merupakan hari keutamaan. Begitulah hari Jum'at dinamakan oleh para malaikat di langit, yaitu: hari memandang ke Allah Ta’ala dalam di surga"
diriwayatkan
oleh Anas ra. Rasulullah Sallallahu 'alaihi wassalam bersabda, ” Datang
kepadaku Jibril as. dan pada tangannya terdapat sebuah cermin putih, seraya
berkata, ‘Inilah Jum'at, yang diwajibkan atasmu oleh Tuhanmu untuk
menjadikannya hari raya bagimu dan umat sesudahmu.’ Lalu aku bertanya,”Terdapat
apakah di dalamnya bagi kami?”
Jibrilpun menjawab,“Kalian mempunyai waktu yang diutamakan. Barangsiapa berdoa' padanya kebajikan, niscaya Allah menganugrahi kebajikan padanya, atau jika dia tidak memperoleh kebahagiaan, niscaya kebahagiaan itu diberikan bahkan yang lebih besar. Atau jika ia berlindung dari kejahatan, niscaya Allah akan melindungi dengan perlindungan yang lebih besar daripada kejahatan tersebut.Hari Jum'at adalah sayyidul ayyam(penghulu segala hari), jika Kita bermohon pada Allah di hari itu, niscaya di akhirat akan menjadi hari kelebihan”
Lalu aku bertanya, “Mengapa demikian?”
Jibril as. menjawab,“Sesungguhnya Allah 'Azza wa Jalla telah menjadikan dalam surga sebuah lembah yang luas dari kesturi putih. Maka apabila datang hari Jum'at, niscaya turunlah Dia dari surga yang tinggi di atas Kursy-Nya. Lalu jelaslah Dia kepada bagi mereka, sehingga para penghuni surga memandang kepada Wajah-Nya"
Jibrilpun menjawab,“Kalian mempunyai waktu yang diutamakan. Barangsiapa berdoa' padanya kebajikan, niscaya Allah menganugrahi kebajikan padanya, atau jika dia tidak memperoleh kebahagiaan, niscaya kebahagiaan itu diberikan bahkan yang lebih besar. Atau jika ia berlindung dari kejahatan, niscaya Allah akan melindungi dengan perlindungan yang lebih besar daripada kejahatan tersebut.Hari Jum'at adalah sayyidul ayyam(penghulu segala hari), jika Kita bermohon pada Allah di hari itu, niscaya di akhirat akan menjadi hari kelebihan”
Lalu aku bertanya, “Mengapa demikian?”
Jibril as. menjawab,“Sesungguhnya Allah 'Azza wa Jalla telah menjadikan dalam surga sebuah lembah yang luas dari kesturi putih. Maka apabila datang hari Jum'at, niscaya turunlah Dia dari surga yang tinggi di atas Kursy-Nya. Lalu jelaslah Dia kepada bagi mereka, sehingga para penghuni surga memandang kepada Wajah-Nya"
Jum'at..disetiap hadirmu, keberkahanmu telah memberikanku semangat dan
keyakinan untuk menjemput rejeki Allah dan menjadikannya ibadah hanya karena
Allah
"Apabila telah ditunaikan shalat, maka bertebaranlah kamu di muka
bumi dan carilah karunia Allah dan ingatlah Allah banyak-banyak supaya kamu
beruntung" (Al Jumu'ah 10)
Ya Rabb..betapa banyak nikmat dan karuniaMu yang telah Engkau limpahkan
kepadaku dari jum'at ke jum'at namun betapa sedikitnya aku mengingat Engkau
dari jum'at ke jum'at itu dalam diamku, bicaraku, dudukku, berdiriku, tidurku
dan dalam segala gerakku, betapa sedikitnya rasa syukurku atas semua nikmat
yang limpahannya tidak terbatas itu.
Rasulullah Sallallahu 'alaihi wassalam bersabda "Demi Tuhan yang
diriku berada dalam genggaman-Nya, sesungguhnya seseorang telah datang pada
hari kiamat dengan amal-amal saleh yang bila diletakkan di atas gunung maka ia
akan memberatinya. Lalu bangkitlah salah satu nikmat dari nikmat-nikmat Allah,
maka nikmat itu hampir saja menghabiskan semua amal saleh orang tadi, kalau
saja Allah tidak mengaruniakan kepadanya rahmat-Nya"(HR.
al-Mundziry)
Ya Rabb..di hari Jum'at yang penuh berkah ini aku berdo'a memohon
kepadaMu, Ampunkanlah segala dosaku, kesalahanku, kekuranganku dan kelemahanku,
masukkanlah aku ke dalam golongan hambaMu yang soleh, masukkanlah aku ke dalam
golongan hambaMu yang berserah diri sepenuhnya kepadaMu dan rahmatilah aku agar
masuk ke dalam surga firdausMu.
Rabbanaa aatinaa min ladunka rahmatan wahayyik lanaa min amrinaa
rasyadaan
Allahumma Ya Mujibad da'awat Allahumma Amiin Ya Robbal'alamiin...
Sumber: http://blogsweetblog-iwoel.blogspot.com/
Tidak ada komentar:
Posting Komentar