Iklan

Kamis, 11 Desember 2014

Dinobatkan Sebagai Raja Inggris, Pengeran Charles Setuju ada Tilawah Al Quran

Islamedia.co -  Penobatan pangeran Charles sebagai raja rencananya akan di buka dengan Tilawah atau pembacaaan al –quran, rencana  ini di sampaikan oleh Uskup Lord Harries of Pentregarth. 
"Pembacaan al quran  adalah tindakan brilian yang membuat umat Islam menjadi bagian dari Inggris," kata Lord Harries, seperti dilansir Dailymail.

Pangeran charles  juga menginginkan penobatannya bernuansa multi agama ketimbang penobatan ibunya dahulu pada tahun 1953.
Dia juga  berpendapat bahwa sebagai seorang raja dan penjaga kepercayaan, dirinya tidak terbatas sebagai penjaga kepercayaan Katolik saja, tetapi juga Protestan, Islam, Hindu, Zoroaster, dan lain-lain.
Di samping itu Pangeran juga menambahkan bahwa  mata pelajaran Islam dan agama lainnya sama pentingnya untuk di ajarkan di sekolah,  tidak hanya anglikan saja.

Secara terpisah usulan tersebut ditolak oleh,  Andrea Minichiello Williams, Kepala Pembela Hak Kristen Inggris. Dia mengatakan, nilai-nilai Inggris berasal dari warisan Kristen. 
"Kita tidak bisa berpura-pura semua agama adalah sama atau memiliki sumbangsih yang sama bagi bangsa.
"Sulit membayangkan seorang pemimpin Kristiani menggunakan Alquran dalam acara gereja. Umat Kristiani akan merasa Gereja Inggris kehilangan kepercayaan," kata dia.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar